KPU Talaud Lantik dan Menggelar Bimtek KPPS Pilkada 2018

Talaud, Fajarmanado.com — Pilkada serentak 2018 tinggal sepekan lagi. Untuk itu, KPU Talaud melantik sekaligus menggelar bimbingan teknis (Bimtek) bagi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pilkada 27 Juni mendatang.

Pelantikan dan Bimtek yang diikuti ratusan anggota dan Ketua tersebut digelar di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kepulauan Talaud, Rabu (20/6/2017).

Kerua  Divisi Teknis KPU Talaud Rahma Zakawerus mengatakan, KPPS merupakan ujung tombak dari sebuah tahapan pesta demokrasi pemilihan kepala dan wakil kepala daerah yang dilaksanakan oleh KPU kurang lebih satu tahun ini.

“Tujuan Bimtek ini agar KPPS bisa memahami tugas dan fungsinya dalam menyelenggarakan proses pemungutan dan perhitungan suara di TPS pada saat pemilihan nanti,” katanya.

Zakawerus menjelaskan, secara umum tugas KPPS dalam melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara di TPS dalam rangka mewujudkan kedaulatan pemilih, melayani pemilih serta menggunakan hak pilihnya

“Sudah tiga tahap Pilkada di Indonesia dilaksanakan. Pertama tahun 2015, Kedua tahun 2017 dan ketiga tahun 2018. Ada beberapa catatan yang terjadi seperti isu-isu sara, isu-isu yang mempolitisir keadaan sehingga masyarakat menjadi bingung. Tapi saya mau sarankan kepada kita semua untuk tidak masuk di area itu, kita sebagai penyelenggara harus bertindak jujur, adil dan cermat didalam melaksanakan tugas,” jelasnya.

Menjadi penyelenggara Pemilu, terlebih sebagai KPPS, lanjut dia, harus bersikap netral dan menjadikan pekerjaan itu bagian dari ibadah.

Selain Bimtek, dilaksanakan juga pengambilan sumpah dan janji bagi puluhan ketua KPPS yang tersebar di 7 Kecamatan. Masing-masing Kecamatan Tampan’amma, Rainis, Beo, Beo Utara, Beo Selatan, Melonguane, Melonguane Timur. Kata Zakawerus.

Penulis: Briet Maga

Editor   : Herly Umbas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *