Eman: Pendidikan Karakter Strategis Bentuk Mental Generasi Muda

MANADO, FAJARMANADO.com —Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman, mengatakan, pendidikan karakter merupakan wahana strategis membentuk mental generasi muda yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa.

Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon mempunyai peran dalam pembentukan karakter generasi muda karena pemerintah merupakan komponen yang sangat penting dalam pembentukan karakter. pemerintah merupakan pengambil dan pelaksana kebijakan yang ikut menentukan berhasilnya pembangunan karakter pada generasi muda.

“Pemerintah juga harus secara intens melibatkan diri dalam pendidikan karakter pada generasi muda dengan berbagai regulasi dengan mengeluarkan berbagai peraturan daerah yang dapat mendukung pelaksanaan pembentukan karakter pada generasi muda di Kota Tomohon,” kata Wali Kota Eman  pada acara Sosialisasi Pentingnya Pendidikan Karakter dan Revolusi Mental Pada Generasi Muda, Jumat (27/11/2015) di Aula Kantor Walikota Tomohon.

“Oleh karena itu pendidikan karakter harus diperjuangkan sekuat tenaga dan perlu adanya peran pemerintah yaitu Pemerintah Kota Tomohon,” ungkapnya dalam sambutan yang dibacakan Assisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Kota Tomohon Truusje Kaunang.

Sementara Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakot Tomohon Fransiskus F Lantang menjelaskan, maksud dan tujuan sosialisasi ini untuk membangun dan mengembangkan karakter para generasi muda dan menumbuh kembangkan kemampuan dasar para generasi muda agar berpikir cerdas, berprilaku yang baik dan bermoral.

“Dengan mengikuti kegiatan ini, maka para peserta diharapkan dapat memahami dan mengerti akan pentingnya pendidikan karakter dan revolusi mental untuk membentuk dan membangun karakter pada generasi muda yang ada di Kota Tomohon,” ungkap Lantang.

(heru)