Wah..! Tengkorak Pria Ditemukan di Perkebunan Tomohon

Tomohon, Fajarmanado.com – Warga Kelurahan Lahendong, Kecamatan Tomohon Selatan, Kota Tomohon dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat pria yang telah berujud tengkorak di perkebunan Toulangkow, Jumat (01/12/2017), pagi tadi.

Jasad yang ditemukan di wilayah Lingkungan Satu, Kelurahan Lahendong sekitar pukul 09:30 Wita ini, diindetifikasi bernama Max Suawa (64 tahun) alias Guan Warga Desa Paso, Kecamatan Kakas Barat, Kabupaten Minahasa Lingkungan Sembilan.

Informasi yang di rangkum, kKorban pertama kali ditemukan oleh lelaki bernama Marten Josias Mende, warga Lahendong Lingkungan Tiga. Sekira Pukul 06:30 Wita pagi itu, saksi mendatangi kebun bermaksud mengukur batas-batas tanah (Sipat) yang baru di beli minggu lalu, bersama Meidy Karepoan, juga warga yang sama.

Saat dalam perjalanan sambil memotong batang pohon kecil-kecil, saksi melihat tali nilon berwarna biru tergelatung di atas pohon. Penasaran, apalagi tercium bau menyengat, saksi mendekat lalu melihat ada tengkorak manusia.

Melihat sesosok mayat, saksi dan rekannya langsung pulang, kemudian memberitahukan kepada Lurah Lahendong Selvi Femmy Datu, selanjutnya menghubungi pihak berwajib.

Mendapat laporan dari warga, Kepolisian Polresta Tomohon bergegas mendatangi lokasi. Bersama tim Reskrim, unit identifikasi yang dipimpin langsung Kapolres Tomohon AKBP IK Agus Kusmayadi melakukan penyelidikan.

Kapolres Tomohon, AKBP IK Agus Kusmayadi melalui Kasat Reskrim Polresta Tomohon AKP M Anwar Nur SIK membenarkan kejadian tersebut.

“Ya Posisi mayat berada dalam kemiringan dengan kondisi membusuk Serta kepala mayat suda berada di tanah terpisah dengan tubuh korban yang sudah menjadi tengkorak,” ujarnya.

Polisi pun mengevakuasi korban dan sekira pukul 13:00 Wita, ketika tiba di Polres Tomohon,  beberapa orang yang mengaku keluarga korban muncul. Polisi pun memperlihatkanbarang yang terdapat di TKP. Setelah dicocokan, ternyata sama persis yang ditunjukkan keluarga korban.

Ketika akan di otopsi pihak keluarga menolak dan dari pihak reskrim langsung meyerahkan korban ke keluarga untuk di bawa pulang.

Penulis: Prokla Mambo

Editor   : Herly Umbas