Tomohon, Fajarmanado.com — Wali Kota Tomohon Jimmy Feldie Eman, SE.Ak, CA didampingi Wakil Wali Kota Syerly Adelyn Sompotan membuka kegiatan Pesta Kolintang dalam Program Indonesiana sebagai Platform Kebudayaan di Pusat Kota Tomohon Kompleks Menara Alfa Omega, Senin (21/10/2019).
Wali Kota Jimmy Eman dalam sambutannya mengatakan, Indonesiana adalah platform pendukung kegiatan seni budaya di Indonesia yang bertujuan untuk membantu tata kelola kegiatan seni budaya berkelanjutan, berjejaring, dan berkembang.
“Tahun 2019 ini platform Indonesiana mendukung 19 festival seni budaya di Indonesia, salah satunya adalah Pesta Kolintang Tomohon,” ujar Wali Kota.
Sementara itu,Wakil Gubernur Sulut dalam sambutannya yang diwakili Kepala Dinas Kebudayaan Sulut mengungkapkan bahwa Pesta Kolintang Tomohon dipandang sebagai upaya pemkot Tomohon untuk terus melestarikan dan mengembangkan budaya daerah
Pada kesempatan itu pula, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI melalui Direktur Kesenian Restu Gunawan memberikan apresiasi kepada Pemkot Tomohon atas prakarsa dalam rangka menggelar acara yg sangat penting dan strategis ini
Diketahui, pembukaan kegiatan ini berupa Parade Budaya, Parade Float Budaya, Fashion Carnival Budaya dan juga Pelantikan Ikatan Seniman Kota Tomohon (ISENTO) oleh Walikota Tomohon.
Penulis: Prokla Mambo

Dihadiri juga oleh Direktur Kesenian Direktorat Kesenian Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI Dr. Restu Gunawan, M.Hum., Kepala Sub Bidang Seni Rupa Direktorat Kesenian Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI Ibu Susianti, Tim Ahli Indonesiana yaitu Idham Bachtiar Setiadi, Ph.D., Lanny Losung, S.Kom., M.Sc., Ibu Nyak Ina Basuki, Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, Kepala Dinas Kebudayaan Daerah Propinsi Sulawesi Utara Fery Sangian, S.Sos., MAP., Kepala Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan Propinsi Sulut Florens Panungkelan, SE., M.Pd., Ketua Umum Panitia Ir. Harold Lolowang, M.Sc. bersama Jajaran Pemkot Tomohon, Anggota DPRD Kota Tomohon yg hadir.